16 "Bahasa Pemrograman Terbaik" Di Dunia

16 Bahasa Pemrograman Terbaik Di Dunia16 Bahasa Pemrograman Terbaik Di Dunia - Bahasa pemrograman adalah bahasa kode atau perintah yang sering digunakan untuk memprogram sesuatu seperti aplikasi, website, robot, android, dan masih banyak lagi yang bisa kita pelajari dari sebuah bahasa pemrograman yang sebentar lagi akan saya bahas disini.


Bagi kamu yang baru ingin belajar bahasa pemrograman, dan bingung bahasa pemrograman yang cocok untuk kamu itu yang mana, maka kamu bisa membaca informasi berikut :








16 Bahasa Pemrograman Terbaik Di Dunia 




1.)  Java

Bahasa pemrograman yang akan saya jelaskan pertama adalah java, yaitu sebuah bahasa pemrograman yang support dengan berbagai sistem operasi seperti Windows, Mac OS,  dan lainnya yang memang didukung untuk bahasa pemrograman yang satu ini.

Bahasa pemrograman ini memang terbilang cukup populer dikalangan para programmer baik itu dari programmer pemula hingga sampai programmer professional, karena fiturnya yang dapat membuat berbagai macam jenis program.


2.) PHP

Jenis bahasa pemrograman yang satu ini adalah perograman yang dikhususkan untuk para programmer yang membuat program tentang website atau mendesainnya yaitu pemrograman website.

Kelebihan bahasa pemrograman ini, kita dapat merancang sebuah website yang keren sehingga tidak heran banyak orang yang ingin menggunakan bahasa pemrograman ini untuk pemrograman web mereka.


3.) JavaScript

Berbeda dengan bahasa pemrograman php yang dikhususkan untuk merancang dan mendesain website, bahasa pemrograman yang satu ini diperuntukkan untuk jembatan menuju ke website yaitu browser.

Hampir semua jenis browser mulai dari google chrome, safari, dan masih banyak yang lainnya support dengan bahasa pemrograman ini.


4.) Phyton

Sama dengan bahasa pemrograman php yaitu khusus untuk merancang website dan juga program-program tentang mobile. Bahasa pemrograman ini sering digunakan oleh kalangan pengembang teknologi saat ini seperti Nasa, yahoo, google, dan pengembang teknoogi lainnya.


5.) Objective-C

Bahasa pemrograman yang satu ini merupakan sebuah bahasa yang sering digunakan untuk membangun dan merancang sebuah sistem operasi dari Apple. Baik itu dari gadget Apple sendiri, hingga sampai aplikasi-aplikasi yang mereka rancang didalam produk iphone mereka kebanyakan menggunakan Objective-C bahasa pemrograman mereka (Apple).


6.) Ruby

Jika kamu orang yang sangat suka dengan pembahasaan pemrograman yang mudah dan singkat, maka bahasa pemrograman yang satu ini sangat cocok untuk kamu. Bahasa pemrograman ini diperuntukkan untuk pemrograman website, dan bahasa pun bisa sangat mudah untuk dipahami bahkan kalangan pemula.


7.) Perl

Bahasa pemrograman ini merupakan bahasa yang sering digunakan untuk keperluan perancangan website, fitur-fitur browser dan beberapa program jaringan, serta memiliki kemampuan untuk pengamanan data pada aplikasi website.


8.) C

bahasa ini merupakan bahasa yang sudah sangat lama muncul di dunia IT, bahkan terbilang kuno bagi-bagi programmer jaman sekarang, akan tetapi bagi kalian yang ingin membuat sebuah program yang ukurannya kecil dan minimalis, maka bisa mencoba bahasa pemrograman yang satu ini.


9.) C++

Sama dengan bahasa pemrograman C, bahasa ini juga merupakan bawaan dari bahasa C. Perbedaan mendasar dari mereka hanyalah pada pembagian dalam penyelesaian masalah, serta masih begitu populer bahkan ada beberapa perusahaan aplikasi yang menggunakan bahasa pemrograman ini.


10.) C#

Berbeda dengan dua bahasa C diatas, bahasa pemrograman yang satu ini adalah bahasa bawaan microsoft atau bisa dibilang yang mengembangkan bahasa tersebut adalah perusahaan microsoft. Dengan bahasa perograman ini, kita dapat membuat berbagai macam program, salah satunya adalah client windows.


11.) SQL

SQL atau Structured Query Leangue merupakan sebuah bahasa pemrograman yang dibuat untuk program database, serta memiliki kemampuan untuk memproses sebuah databse yang besar.


12.) Swift

Jika kamu sering memakai produk-produk dari apple, maka kamu harus tahu bahwa bahasa pemrograman yang satu ini dapat kamu gunakan untuk membuat aplikasi di apple, dengan berbagai fiturnya serta dalam pembuatannya dapat dilakukan dengan cara sederhana.


13.) Visual Basic

Sebuah bahasa pemrograman yang cukup populer dikalangan programmer, serta bahasa pemrograman ini dirancang khusus untuk mereka yang ingin membuat sebuah aplikasi atau pun program yang support di windows.


14.) ActionScript

Pada awalnya bahasa pemrograman ini dikembangkan oleh macromedia, akan tetapi sekarang telah berganti menjadi adobe yang mengembangkannya, bagi kalian yang ingin membangun sebuah program aplikasi basis data, maka bahasa pemrograman yang satu ini cocok untuk kamu.


15.) Net

Bahasa pemrograman yang memiliki keturunan yaitu visual basic.net yang memang diciptakan dengan menggunakan bahasa pemrograman tersebut, selain itu bahasa pemrograman ini digunakan untuk membangun microsoft, dan aplikasi-aplikasinya yang keren.


16.) R

Entah kenapa banyak sekali ya, nama bahasa pemrograman yang sangat singkat, akan tetapi kualitas dari bahasa pemrograman tersebut tidak bisa diragukan lagi, bahasa pemrograman yang satu ini berfungsi untuk menganalisa statistik dan juga grafik, cocok untuk kamu yang suka menganalisa statistik dan grafik suatu program.








Inspirasi Dari :


www.tonfeb.com

bocahdesa.com
www.codepolitan.com
mebiso.com
id.wikipedia.org

No comments:

Post a Comment